Elko / Elco – Elektrolytic Capasitor/ Kapasitor Elektrolit
Elko memiliki peran sebagai alat yang menyimpan muatan listrik. KlinikRobot.com menyediakan sederetan nilai kapasitor elko yang dapat pelanggan pilih berdasarkan kebutuhan. Nilai kapasitor yang sama mungkin memiliki perbedaan nilai tegangan, tegangan yang dimaksud tidak mempengaruhi nilai kapasitas dari kapasitor.
Misalkan pada rangkaian listrik yang digunakan menggunakan elko dengan nilai 1uF dan catu daya 12Volt DC, maka kita bisa gunakan beragam pilihan tegangan kapasitor mulai dari 16V s/d 100V, namun semakin dekat dengan catudaya lebih baik. Lebih lanjut misalkan pada rangkaian menggunakan kapasitor dengan tegangan 36 Volt DC, maka kita harus menggunakan kapasitor dengan nilai tegangan sama atau lebih besar, misalnya 50V s/d 100V, dstnya.
Berikut ini daftar nilai elko kapasitor yang kami sediakan :
Nilai Elko | 16 Volt | 25 Volt | 35 Volt | 50 Volt |
---|---|---|---|---|
0.1uF | link | |||
0.15uF | link | |||
1uF | link | link | link | |
10uF | link | link | link | |
100uF | link | link | link | link (63V) |
1.000uF | link | link | link | |
10000uF | link | |||
0.22uF | link | |||
2.2uF | link | |||
22uF | link (450V) | link | ||
220uF | link | link | ||
2200uF | link | |||
0.33uF | link | |||
33uF | link | |||
330uF | link | link | ||
0.47uF | link | |||
4.7uF | link | link | link | |
47uF | link | link | ||
470uF | link | |||
4700uF | link | |||
Nilai Elko | 16V | 25V | 35V | 50V |
Rangkaian seri dan paralel kapasitor
Kita dapat memanfaatkan rangkaian seri atau paralel untuk komponen kapasitor jika tidak mendapatkan nilai kapasitansi yang sesuai, adapun cara merangkain dan rumusan nilai kapasitas yang dihasilkan dapat dilihat pada gambar berikut ini :
Lantas selain mendapatkan nilai kapasitas yang sesuai, apa kegunaan dari merangkan kapasitor secara seri/ paralel? Kapasitor yang dirangkai secara seri akan memperoleh hasil kapasitas lebih kecil namun, tegangan kerja lebih besar, misalnya 2 x elko 1000uF 16Volt dipasang secara serial, setelah digabungkan, maka hasil yang didapatkan nilai kapasitas menjadi 500uF dengan tegangan kerja 32Volt (16V+16Volt).
Kapasitor yang dirangkai paralel akan memperbesar nilai kapasitas, namun akan tegangan kerja yang didapat tetap/ lebih kecil. Misalnya terdapat 2 buah elko dengan nilai 100pF 50V dan 500pF 36V dihubungkan secara paralel, hasilnya nilai kapasitas menjadi 600pF, sedangkan tegangan kerja maksimum akan mengikuti tegangan kerja dari tegangan kerja kapasitor terkecil yaitu 36V.